Implementasi HTTP 2.0 pada 2014
Tulisan ini merupakan sebuah catatan tentang perjalan panjang menuju implementasi HTTP 2.0 di ranah World Wide Web pada 2014. Sebagian informasi dari tulisan ini diambil dari berkas presentasi pada RealtimeConf 2013 di Lyon, Perancis yang dibagikan ke publik melalui akun G+ milik Ilya Grigorik.
HTTP 2.0 is coming to a client / server near you in 2014.
~ Ilya Grigorik, Google.
Apa itu HTTP 2.0?
HTTP 2.0 merupakan sebuah protokol yang didesain untuk transportasi konten melalui World Wide Web. Pengembangan protokol HTTP 2.0 dimulai sejak Januari 2012. Protokol HTTP 2.0 dikembangkan oleh Hypertext Transfer Protocol Bis (httpbis), yaitu sebuah kelompok kerja pada IETF. Pada saat diimplementasikan nanti, HTTP 2.0 akan menjadi versi terbaru pertama dari protokol HTTP sejak dirilisnya protokol HTTP 1.1 pada tahun 1999.
Keunggulan HTTP 2.0
Beberapa keunggulan HTTP 2.0 yang ditawarkan misalnya:
~ Mengurangi latensi yang dirasakan oleh pengguna
~ Mengatasi masalah "head of line blocking"
~ Cukup 1 koneksi TCP. HTTP 2.0 Tidak membutuhkan banyak koneksi
~ Mempertahankan semantik dari protokol pendahulunya (HTTP 1.1)
Tentang Ilya Grigorik
Ilya Grigorik adalah seorang web performance engineer merangkap tim developer advocate on the Make The Web Fast di Google.
Rujukan Penulisan:
~ HTTP 2.0, English Wikipedia
~ Making HTTP realtime with HTTP 2.0!, Ilya Grigorik, RealtimeConf 2013.
~ High Performance Browser Networking, Ilya Grigorik, O'Reilly Atlas.
No comments:
Post a Comment