Tampilan Halaman Login Baru Google Account
Google memberikan halaman login baru bagi para pengguna layanannya. Halaman login baru Google ini setidaknya sudah aku nikmati pada layanan Gmail dan Blogger sejak awal hari ini.
Bila mendapati tampilan halaman login baru juga pada layanan lainnya, nanti tulisan ini aku perbaharui kembali. Pemutakhiran: Well, yes pagi ini aku mendapati bahwa tampilan login page baru akun Google sudah melengkapi layanan berikut ini: Google Account, Gmail, YouTube, Google Maps, Google Play, Google Drive, Google Maps dan Google+
Tampilan halaman login baru pada GMail
Apa itu Google account atau akun Google?
Google account adalah contoh mudah sekaligus komplit implementasi Single Authorization. Dengan hanya sebuah akun Google, telah memungkinkan kita menikmati hampir semua layanan yang disediakan oleh Google. Kita tidak perlu membuat akun baru pada setiap layanan.
Sebuah akun Google dapat kita gunakan pada seabrek layanan freemium semisal Gmail, Blogger, Youtube, Google+ dan banyak lagi. Pemilik akun Google akan mendapatkan sebuah Dashboard yang memberikan ruang untuk melakukan pengaturan semua layanan atau produk yang telah diaktifkan.
No comments:
Post a Comment