November 23, 2013

Paket Speedy Telkom Berhadiah Bonus

Paket Speedy Telkom Berhadiah Bonus

Hadiah Bonus Paket Telkom Speedy kali ini sepertinya akan membuat sejumlah pelanggan TIDAK LAGI LOYAL. Lebih sial lagi, hadiah bonus berupa iklan tersebut tidak hanya untuk pelanggan Telkom Speedy, namun pelanggan semua produk Telkom Group! WoW gak sih?

deskripsi telkom speedy 19 Januari 2013
Situs Telkom Speedy pada 19 Januari 2013

Silakan anda pikir kembali sebelum menjadi pelanggan Telkom Speedy, jauh lebih umum menjadi pelanggan Telkom Group Indonesia. Serius, kecuali anda suka "DISISIPI" dan proses lain yang terjadi untuk mencapai tujuan tersebut.

bonus paket speedy telkom terbaru!
Hadiah Bonus Paket Speedy Telkom Terbaru

Kini menjadi jelas bahwa salah satu tujuan Telkom melakukan redirect / forward / blokir port DNS di Telkom Speedy adalah menyisipi iklan. Doh! Catat: iklan di speedy, bukan iklan speedy (eh tapi salah satu iklan itu ya iklan speedy) ZzZz!.

Sejumlah pelanggan Speedy Telkom (termasuk aku) sudah mengeluh akibat merasakan GANGGUAN dari hadiah bonus Paket Speedy Telkom yang jelas-jelas tidak semestinya dilakukan oleh sebuah penyedia jasa layanan internet. Logikanya sederhana, Telkom Speedy itu produk Premium, dimana setiap pelanggan harus dan notabene sudah membayar untuk menggunakan akses internet. Alih-alih bebas hambatan dan bisa "sesukanya," eh kok malah dicekokin iklan? Hihihi. Apa iya, mendingan balik ke 0809-8-9999 lagi? Wkwkwk.

Nantikan ulasan lanjutan tentang masalah Paket Speedy Telkom berhadiah bonus pada tulisan berikutnya.

No comments:

Post a Comment