Menggunakan Google Drive di Linux dan Windows
Google Drive memungkinan kita menggunakan 15GB ruangan penyimpanan gratis yang dapat diakses dari mana saja, serta berkolaborasi atau berbagi pakai dengan orang lain. Selain antar muka web, Google Drive juga dapat digunakan di desktop.
Menggunakan Google Drive di Windows
Untuk menggunakan Google drive di Windows, dapat menggunakan applikasi yang telah disediakan oleh Google. Cukup download applikasi Google Drive untuk Windows (googledrivesync.exe) kemudian install dan aktifkan. Download Google Drive Windows Client.
Menggunakan Google Drive di Mac
Sama halnya dengan Windows. Agar dapat menggunakan Google drive di Mac, dapat menggunakan applikasi yang telah disediakan oleh Google. Cukup download applikasi Google Drive untuk Mac (installgoogledrive.dmg) kemudian install dan aktifkan.Download Google Drive Mac Client.
Menggunakan Google Drive di Linux
Tak serupa dengan Windows dan Mac. Google hingga saat ini belum merilis applikasi resmi untuk pengguna Linux. Namun tidak perlu kecewa. Untuk menggunakan Google drive di Linux, dapat menggunakan applikasi yang telah disediakan oleh pengembang pihak ketiga. Kamu boleh pilih, menggunakan SynDrive atau google-drive-ocamlfuse.
Membutuhkan informasi tambahan tentang apa dan bagaimana menggunakan Google Drive? Sila merujuk ke halaman bantuan resmi Google Drive.
No comments:
Post a Comment